Founder Watashi di FGD Kemenparekraf, Dukung Sinergi Industri Wisata untuk Ekonomi Daerah

Founder Watashi Travel, RM Anto Harprianto menjadi narasumber pada Focus Group Discussion (FGD) Tugas Pembantuan Deputi Bidang Pemasaran. Agenda ini dilaksanakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia di Hotel Santika Bogor, Kamis-Sabtu (17-19/10/2024).

Anto membawakan materi berjudul “Insight serta Dukungan Industri Pariwisata terhadap Daerah.” Di hadapan peserta, dirinya menjelaskan tentang perkembangan industri pariwisata yang mengalami perubahan signifikan seiring pergeseran preferensi wisatawan.

Ia menyebut, pengunjung saat ini semakin tertarik pada konsep ekowisata yang menekankan keberlanjutan lingkungan dan wisata berbasis pengalaman. Tren digital tourism juga menjadi faktor utama dalam menarik minat wisatawan karena dianggap lebih praktis, seperti virtual tour. 

Menurut Anto, perubahan preferensi ini menuntut pelaku industri pariwisata untuk terus berinovasi dalam menawarkan layanan sesuai kebutuhan pasar. Dengan kata lain, destinasi wisata yang mampu beradaptasi dengan tren ini akan memiliki daya saing lebih tinggi di tingkat nasional maupun internasional.

Di samping itu, ia juga memandang sektor pariwisata memiliki pengaruh signifikan dalam mendongkrak perekonomian daerah. Beberapa dampak positifnya, yakni menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan daerah, memberdayakan UMKM, serta melestarikan budaya dan lingkungan.

“Agar sektor pariwisata dapat berkontribusi lebih bagi perekonomian daerah, diperlukan sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan komunitas lokal dalam menciptakan ekosistem pariwisata yang berkelanjutan,” ungkapnya.

Ia menambahkan, Watashi Travel sendiri sebagai penyedia jasa wisata terus berkomitmen meningkatkan pariwisata Indonesia, seperti penyediaan pramuwisata profesional, pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia, promosi wisata berkelanjutan, serta kolaborasi dengan komunitas lokal.

“Peran komunitas lokal sangat penting dalam membantu layanan pariwisata di Watashi Travel, terutama dalam menciptakan pengalaman wisata yang autentik dan berkesan,” katanya.

Anto pun berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan sektor pariwisata yang berkelanjutan, bermanfaat bagi masyarakat, dan memperkuat eksistensi wisata Indonesia di kancah global.

Miftahul Janna

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *